Keberadaan Ikatan Alumni Arsitektur Malang adalah organisasi berbentuk perkumpulan yang beranggotakan seluruh alumni yang terdaftar sebagai mahasiswa di arsitektur ITN Malang, bersifat demokratis, independent, terbuka, bebas, mandiri dan bertanggungjawab. Latar belakang diadakannya Kegiatan Halal Bihalal Ikatan Alumni Arsitek ITN (IAAI) ini adalah silaturahim untuk mempererat alumni ITN yang profesinya arsitek. selain itu, acara ini juga bertujuan memberikan pembinaan, evaluasi program, dan agenda kegiatan tahun ini. Kegiatan Halal Bihalal ini sarat makna dengan aktivitas profesi rekan sejawat untuk selalu up- date dengan regulasi menyangkut profesi dan kepedulian alumni terhadap jalinan network. Alumni jurusan Arsitek ITN diharapkan untuk selalu solid dan saling terbuka menjalin network. Dalam rangka meningkatkan apresiasi terhadap karya arsitektur dan mempererat lebih banyak jaringan network sesama alumni maka agenda tahun ini diharapkan pengurus sudah menjadwalkan kegiatan. Kegiatan Halal Bihalal Ikatan Alumni Arsitek ITN (IAAI) menghasilkan agenda akan mengadakan kegiatan yang akan menampilkan alumni arsitek yang sudah berkiprah secara profesional dengan event yang mengarahkan alumni untuk mengikuti kegiatan ini secara teratur dan sesuai dengan tujuan acara.
Copyrights © 2025