SENGKUNI Journal (Social Science and Humanities Studies)
Vol 6, No 1 (2025)

IMPLEMENTASI PROGRAM KONTEN LOKAL MELALUI SISTEM STASIUN JARINGAN DI BENGKULU (Studi Kasus RCTI, KOMPAS Dan TRANS 7)

Intan, Dyah Noor (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini membahas implementasi program konten lokal melalui Sistem Stasiun Jaringan (SSJ) pada Lembaga Penyiaran Swasta (LPS) di Bengkulu. LPS yang menjalankan SSJ harus mendapatkan izin secara nasional dan lokal di daerah penyebaran siarannya. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan studi dokumentasi, dengan analisis data melalui pengumpulan, reduksi, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program konten lokal pada LPS seperti RCTI, KOMPAS TV, dan TRANS 7 mengandung unsur lokal dalam SDM dan isi program, namun masing-masing menghadapi kendala, seperti sulitnya mencari SDM lokal, kualitas produksi yang belum memenuhi standar, dan kesulitan menarik minat pembuat iklan. Masyarakat belum sepenuhnya merasakan manfaat dari program konten lokal karena tayangan yang cenderung mengulang episode tanpa pembaruan informasi. Hasil survei menunjukkan bahwa program konten lokal lebih disukai oleh audiens usia 25-30 tahun dan 50-60 tahun, sementara kelompok usia 17-25 tahun lebih memilih menggunakan ponsel pintar sebagai sarana hiburan dan informasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

sengkuni

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

SENGKUNI JOURNAL publishes scientific papers on the research and scientific studies in the scope of humanities and social studies, such as anthropology, studies, business, communication studies, corporate governance, criminology, the study of cross-cultural, demographic, economic studies of ...