Journal of Science and Education Research
Vol. 4 No. 2 (2025): Journal of Science and Education Research

Teknik Shaping Dalam Membentuk Penyesuaian Diri Remaja Bermasalah di Balai Perlindungan dan Rehabilitasi Sosial Remaja Dinas Sosial DIY

Nugroho, Cevin Budi (Unknown)
Andriyani, Isnanita Noviya (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Aug 2025

Abstract

Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian tindakan (Action Research) yaitu penelitian tindakan bimbingan dan konseling (PTBK) melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi untuk teknik pengumpulan data. 1 (satu) subjek dalam penelitian ini dipilih menggunakan teknik purposive sampling yaitu dipilih berdasarkan kriteria cenderung menarik diri dari aktivitas kelompok, sulit berinteraksi dengan teman sebaya, dan menunjukkan perilaku pasif serta berada dalam rentang usia remaja13 hingga 18 tahun. Teknik keabsahan data dalam penelitian ini Uji t (Paired-sample t-test). Analisis data yang dilakukan melalui tahapan yang dikembangkan dalam metode fenomenologi yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian tindakan bimbingan dan konseling yang dilakukan bahwa konseli menunjukkan keterampilan penyesuaian diri sosial baru yaitu komunikasi asertif, resolusi konflik, peningkatan kemampuan berinteraksi dengan lingkungan secara adaptif. Peningkatan efikasi diri dan kemampuan regulasi diri untuk menghadapi tuntutan lingkungan dengan lebih baik, mengurangi stres, dan meningkatkan rasa memiliki.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jser

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Journal of Science and Education Research (JSER) research paper in the field of all Education themes and all kinds of Science, Biological Science, Technology and Innovation, Environmental Studies, Climate Change, Agricultural, Rural Development, Urban Studies, ...