Techno.Com: Jurnal Teknologi Informasi
Vol. 24 No. 3 (2025): Agustus 2025

Model Deteksi Tutupan Lahan di Kecamatan Gunungsitoli Menggunakan Algoritma Decision Tree Berbasis Machine Learning

Hulu, Amati Eltriman (Unknown)
Alexis, Mizero (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Aug 2025

Abstract

Perkembangan teknologi penginderaan jauh semakin berkembang, integrasi data penginderan jauh dan artificial intelligence-machine learning menjadi pendekatan yang sangat efisien dalam mendeteksi tutupan lahan. Penelitian ini bertujuan untuk untuk membangun model algoritma tutupan lahan menggunakan algoritma decision tree. Data yang digunakan yakni Citra PlanetScope NICFI Level 1 yang diturunkan menjadi beberapa indeks spektral yang terdiri atas Normalized Difference Vegetation Index (NDVI), Visible Atmospherically Resistant Index (VARI),  Soil Adjusted Vegetation Index (SAVI), Normalized Difference Water Index (NDWI), dan Green-Red Vegetation Index (GRVI). Untuk mengukur setia variabel digunakan Information Gain, Gini Index, dan Gain Ratio. Hasil penelitian menunjukan bahwa SAVI dan NDVI merupakan variabel yang informatif dalam membangun model. Distribusi tutupan lahan di Kecamatan Gunungsitoli didominasi oleh tutupan hutan. Kata Kunci – Decision Tree, Machine Learning, Tutupan Lahan, Gunungsitoli

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

technoc

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

Topik dari jurnal Techno.Com adalah sebagai berikut (namun tidak terbatas pada topik berikut) : Digital Signal Processing, Human Computer Interaction, IT Governance, Networking Technology, Optical Communication Technology, New Media Technology, Information Search Engine, Multimedia, Computer Vision, ...