Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Penelitian dilaksanakan pada SMP Negeri 2 Mangarabombang Kabupaten Takalar. Penelitian ini menyebarkan kuesioner kepada 40 responden. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan menguji hipotesis yaitu Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Analisis Regresi Berganda, Uji T, Uji F, dan Koefisien Determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada variabel kepemimpinan (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja kepala Sekolah SMP Negeri 2 Mangarabombang Kabupaten Takalar. Pada variabel motivasi (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja kepala Sekolah SMP Negeri 2 Mangarabombang Kabupaten Takalar Pada uji simultan yaitu variabel kepemimpina dan Motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja kepala Sekolah SMP Negeri 2 Mangarabombang Kabupaten Takalar, sedangkan uji Determinasi mempunyai kontribusi terhadap kinerja pegawai sebesar 61,3%, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian.
Copyrights © 2025