Sistematis
Vol. 2 No. 1 (2025): Oktober 2025

Analisis Transformasi Digital PT XYZ dengan Pendekatan Ward and Peppard

Bayu Waspodo (Unknown)
Putri Amani, Denina Nastiti (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2025

Abstract

Perkembangan teknologi digital mempengaruhi hampir seluruh aspek bisnis, termasuk di industri pendidikan digital. PT XYZ, sebagai platform bimbingan belajar online, menghadapi tantangan untuk bersaing dengan pemain besar di pasar seperti Ruangguru dan Zenius. Untuk itu, perencanaan strategis sistem informasi dan teknologi informasi (SI/TI) menjadi penting. Penelitian ini menggunakan pendekatan Ward dan Peppard untuk merumuskan strategi TI yang sesuai dengan kebutuhan bisnis PT XYZ. Metode yang digunakan meliputi analisis SWOT, PEST, Value Chain, Porter’s Five Forces, dan McFarlan Strategic Grid, untuk mengidentifikasi aplikasi-aplikasi strategis seperti Learning Management System (LMS), Student Information System (SIS), CRM System, dan Data Analytics System. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi-aplikasi ini mendukung transformasi digital, meningkatkan pengalaman belajar siswa, serta memperkuat kapabilitas internal perusahaan. Sebagai langkah selanjutnya, PT XYZ perlu mengimplementasikan roadmap TI, mengintegrasikan sistem antar divisi, dan mengukur efektivitas strategi menggunakan Balanced Scorecard atau KPI.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

sistematis

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

SISTEMATIS : Jurnal Ilmiah Sistem Informasi (E-ISSN : 3063-041X) merupakan Jurnal nasional dengan akses terbuka yang menerbitkan artikel hasil penelitian di bidang Sistem Informasi. Ruang Lingkup Jurnal meliputi Sistem Pendukung Keputusan, Sistem Informasi Manajemen, Sistem Pakar, Data Mining, Data ...