Penelitian ini untuk melihat pengaruh Literasi Ekonomi Digital, Perilaku Shopaholic dan Lingkungan Sebaya Terhadap Gaya Hidup Finansial Gen Z: Studi Kasus Mahasiswa Gen Z DKI Jakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Dalam penelitian ini, metode yang digunakan adalah explanatory research, yang bertujuan untuk menjelaskan hubungan kausal antar variabel. Teknik analisis yang diterapkan adalah Structural Equation Modeling (SEM) berbasis Partial Least Square (PLS). Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah mahasiswa Gen Z, yang didefinisikan sebagai individu yang lahir antara tahun 1997 hingga 2012, serta sedang menempuh pendidikan di perguruan tinggi negeri maupun swasta di wilayah DKI Jakarta pada tahun akademik 2025/2026. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa gaya hidup finansial Generasi Z di DKI Jakarta lebih banyak dipengaruhi oleh aspek perilaku dan sosial dibandingkan kemampuan literasi ekonomi digital. Meskipun akses terhadap informasi keuangan digital cukup tinggi, hal ini belum secara signifikan membentuk pola hidup finansial mereka. Sebaliknya, kecenderungan perilaku shopaholic dan pengaruh lingkungan sebaya memiliki dampak nyata dalam mendorong keputusan keuangan dan gaya konsumsi mereka sehari-hari. Temuan ini menunjukkan bahwa pengelolaan keuangan di kalangan Gen Z tidak hanya bergantung pada pengetahuan, tetapi juga sangat dipengaruhi oleh gaya hidup kelompok dan kebiasaan konsumtif yang melekat.
Copyrights © 2026