Jurnal Media Informatika
Vol. 6 No. 3 (2025): Jurnal Media Informatika

Peran BUMDes dalam Pengelolaan Pasar Desa untuk Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Tunggangri

Tahada, Neilis (Unknown)
Rahayu, Dwi Agustina (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sistem pengelolaan pasar desa oleh BUMDes serta peran strategis BUMDes dalam upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat di Desa Tunggangri, Kecamatan Kalidawir, Kabupaten Tulungagung. Pasar desa sebagai unit usaha utama BUMDes “Srikandi” menjadi pusat aktivitas ekonomi lokal yang berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengelolaan pasar berjalan dengan prinsip sistem terbuka yang terdiri dari input (modal APBDes dan SDM lokal), proses (pengelolaan fisik dan non-fisik pasar), output (peningkatan pendapatan masyarakat dan PAD), serta feedback (evaluasi dan partisipasi warga). BUMDes juga mengelola unit usaha lain yang berkontribusi pada ekonomi desa. Meskipun dampaknya signifikan dalam menciptakan lapangan kerja dan menurunkan angka kemiskinan, terdapat kendala seperti tumpang tindih jabatan dan kurangnya regulasi. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pengelolaan pasar oleh BUMDes berperan penting dalam pemberdayaan ekonomi desa, dengan catatan perbaikan kelembagaan tetap diperlukan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jumin

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

1. IT Infrastructure and Security (ITIS): Information Security and Privacy Digital Forensics Network Security Cryptography Cloud and Virtualization Emerging Technologies Computer Vision and Image Ethics in Information Systems Human Computer Interaction Wireless Sensor Networks Medical Image Analysis ...