Karimah Tauhid
Vol. 4 No. 8 (2025): Karimah Tauhid

Pengaruh Live Shopping di Media Sosial Terhadap Perilaku Pembelian Impulsif Mahasiswa Gen Z di Indonesia

Rahmawati, Siti Sari (Unknown)
Irawansyah, Ridwan (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2025

Abstract

Fenomena live shopping di media sosial telah berkembang pesat dan menjadi tren baru dalam aktivitas belanja digital, terutama di kalangan mahasiswa Generasi Z. Generasi ini dikenal sebagai pengguna aktif media sosial dan sangat responsif terhadap konten visual serta interaksi langsung yang ditawarkan oleh fitur live shopping. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh godaan visual, urgensi promosi, dan interaksi langsung dengan penjual terhadap perilaku pembelian impulsif mahasiswa Gen Z di Indonesia. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif melalui penyebaran kuesioner kepada 18 responden mahasiswa Gen Z pengguna aktif media sosial. Hasil survei menunjukkan bahwa mayoritas mahasiswa terlibat secara aktif dalam sesi live shopping, dan faktor promosi kilat memiliki pengaruh kuat dalam mendorong pembelian impulsif. Selain itu, meskipun pengaruh teman sebaya dan host tidak terlalu dominan, visualisasi dan urgensi promosi menjadi pemicu utama. Penelitian ini memberikan pemahaman tentang bagaimana strategi live shopping dapat membentuk perilaku konsumtif mahasiswa Gen Z dan menjadi referensi penting bagi pelaku bisnis dalam menyusun strategi pemasaran yang lebih etis dan efektif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

karimahtauhid

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Neuroscience Social Sciences

Description

Karya Ilmiah yang diterbitkan merupakan hasil penelitian maupun pengabdian yang mencakup semua bidang ilmu baik dalam bidang sosial maupun ...