Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul ajar berbasis kurikulum merdeka sebagai perangkat pembelajaran dalam menstimulasi perkembangan literasi yang dimiliki anak usia dini. Permasalahan yang diamati adalah kurangnya variasi dalam pembelajaran dan keterbatasan pemahaman guru mengenai pentingnya perkembangan literasi pada anak usia dini. Peneliti mengembangkan modul ajar berbasis kurikulum merdeka dimana diberi kebebasan kepada guru untuk menyusun kegiatan sesuai dengan situasi dan kebutuhan perkembangan anak, yaitu perkembangan literasi pada anak usia dini. Penelitian ini menerapkan tipe penelitian R&D dengan model pengembangan ADDIE. Instrumen yang digunakan adalah sheet validasi dengan metode pengumpulan data melalui angket. Lembar angket digunakan saat memvalidasi ahli psikologi dan ahli praktisi PAUD. Rata-rata penilaian validator ahli psikologi sebesar 92,5% dengan tingkat predikat sangat valid atau dapat digunakan tanpa revisi. Rata-rata penilaian validator ahli praktisi PAUD sebesar 86,5% dengan hasil predikat sangat valid atau dapat digunakan tanpa revisi. Berdasarkan Temuan tersebut memperlihatkan bahwa pengembangan modul ajar berbasis kurikulum merdeka mampu digunakan untuk menstimulasi perkembangan literasi anak usia dini.
Copyrights © 2025