Perkembangan teknologi digital telah mengubah wajah komunikasi dakwah secara signifikan. Media sosial kini menjadi medium utama dalam menyampaikan pesan keagamaan yang lebih cepat, luas, dan interaktif. Artikel ini bertujuan untuk mengeksplorasi strategi komunikasi dakwah di media sosial dengan pendekatan interaktif dan partisipatif. Metode yang digunakan adalah studi pustaka terhadap literatur keislaman, komunikasi digital, dan fenomena sosial media kontemporer. Hasil kajian menunjukkan bahwa strategi dakwah yang mengedepankan dialog dua arah, kreativitas konten, serta keterlibatan audiens dapat meningkatkan efektivitas pesan dakwah di ruang virtual. Pendekatan partisipatif juga memungkinkan jamaah berperan aktif dalam penyebaran nilai-nilai Islam. Oleh karena itu, dakwah digital menuntut da’i tidak hanya memahami ilmu agama, tetapi juga memiliki literasi media yang kuat serta etika komunikasi Islami
Copyrights © 2023