Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara
Vol. 2 No. 4 (2025): AGUSTUS - SEPTEMBER 2025

ANALISIS PERBANDINGAN TES MBTI DAN TES PSIKOLOGI MODALITAS VAK PADA GAYA BELAJAR SISWA DI SMA TUNAS LUHUR

Safira Azzahra (Unknown)
Rezki Haris Ilhami (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Aug 2025

Abstract

Gaya belajar adalah kemampuan individu untuk mengolah informasi yang didapatkan dengan cara termudah sehingga membuat proses belajar menjadi lebih efektif. Maka dari itu, penting bagi setiap individu untuk mengetahui gaya belajar masing-masing sehingga bisa memahami informasi dengan mudah yang pada akhirnya meningkatkan hasil belajar keseluruhan. Dalam hal ini, media yang digunakan untuk menentukan gaya belajar adalah tes Myers-Briggs Type Indicator dan tes psikologi modalitas VAK. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbandingan kedua tes dalam mengartikan gaya belajar siswa di SMA Tunas Luhur. Survey dilakukan dengan menggunakan angket kepada sampel berupa siswa kelas 11 A3. Angket berisikan pertanyaan mencakup hasil kedua tes yang kemudian dibandingkan melalui metode analisis komparasi. Analisis statistik menunjukkan hasil tes Myers-Briggs Type Indicator sebesar 76% dan tes psikologi modalitas VAK sebesar 77%, tidak memiliki jarak perbedaan persentase skor yang tidak signifikan dalam mengartikan akurasi gaya belajar siswa, dengan selisih persentase skor 1%. Penelitian ini menunjukkan bahwa tes gaya belajar Myers-Briggs Type Indicator dan tes psikologi modalitas VAK tidak memiliki perbedaan signifikan dan dapat sama-sama menjadi tolak ukur untuk menentukan gaya belajar dan bisa menjadi acuan belajar bagi siswa di SMA Tunas Luhur.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jicn

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara (JICN) adalah Jurnal Multi Disiplin Semua Bidang Ilmu sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu ...