Gunung Djati Conference Series
Vol. 56 (2025): Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis Islam

FIQIH ASURANSI SYARIAH

Muhamad Zaenudin Sidiq (Unknown)
Viena Amalia Sagita (Unknown)
Nadya Siti Nurzinan (Unknown)
Iwan Setiawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2025

Abstract

Artikel ini mengkaji konsep fiqih asuransi syariah sebagai bentuk perlindungan risiko yang sesuai dengan prinsip-prinsip Islam. Penelitian ini menyoroti prinsip-prinsip utama seperti tolong-menolong (ta’awun), amanah, keadilan (al-adl), serta larangan terhadap riba, gharar, dan maisir. Dengan pendekatan kualitatif melalui studi pustaka, artikel ini membahas dasar hukum, mekanisme akad (tabarru’, mudharabah, wakalah bil ujrah), sistem operasional, serta perbedaan antara asuransi syariah dan konvensional. Hasil kajian menunjukkan bahwa asuransi syariah menawarkan sistem yang lebih adil, transparan, dan berbasis solidaritas, yang menggabungkan perlindungan finansial dengan nilai-nilai spiritual dan sosial. Temuan ini memberikan kontribusi dalam memahami model asuransi Islam serta mendukung penerapannya dalam sistem keuangan modern.

Copyrights © 2025