Perkembangan teknologi yang pesat telah mendorong berbagai sektor, termasuk di sektor Pendidikan. Dimana teknologi ini dimanfaatkan untuk meningkatkan kinerja kerja yang lebih efisien dan efektif. Di Lembaga Pendidikan Dian Nusantara Surakarta, pengelolaan dan pencatatan data pembayaran angsuran peserta didik masih dilakukan secara manual dan semi-komputerisasi. Metode yang digunakan seringkali terjadi permasalahan yaitu tidak sinkronnya data pembayaran angsuran, data ganda dan pencarian data yang membutuhkan waktu lama. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengusulkan sistem informasi pembayaran angsuran berbasis web yang terintegrasi. Dengan adanya sistem ini dapat meningkatkan efisiensi kerja, pencatatan data angsuran, pencarian data dan menyediakan akses informasi yang transparan.
Copyrights © 2025