J-CEKI
Vol. 4 No. 5: Agustus 2025

Program Intervensi Dini Bersumber Daya Keluarga pada Anak dengan Hambatan Perkembangan Motorik

Wibisono, Kusnun (Unknown)
Mais, Asrorul (Unknown)
Novia Megaswarie, Rosika (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan program intervensi dini bersumber daya keluarga pada anak dengan hambatan perkembangan motorik. Dalam penelitian ini, metodologi penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Subjek penelitiannya adalah satu keluarga yang memiliki anak dengan hambatan perkembangan motorik. Penelitian ini dilakukan selama enam minggu. Wawancara, dokumentasi, dan observasi adalah metode pengumpulan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan motorik anak berkembang secara bertahap. Penelitian ini juga mengembangkan keterlibatan dan kemandirian keluarga dalam mendampingi proses perkembangan anak. Intervensi bersumber daya keluarga terbukti menjadi pendekatan yang efektif dan kontekstual, khususnya dalam situasi keterbatasan akses layanan profesional. Temuan ini menegaskan betapa pentingnya keluarga dalam membantu tumbuh kembang anak.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...