Prolific Studio, sebuah brand fashion lokal asal Bekasi, menghadapi tantangan dalam memperluas pasar karena masih mengandalkan transaksi via WhatsApp tanpa dukungan platform e-commerce yang optimal. Hal ini berdampak pada keterbatasan waktu layanan dan penurunan penjualan. Penelitian ini merancang website e-commerce berbasis Laravel untuk mempermudah proses transaksi, memperluas jangkauan pelanggan, dan meningkatkan efisiensi operasional. Metode pengembangan menggunakan model prototype dengan tahapan komunikasi, pembuatan desain awal, evaluasi, hingga pengujian menggunakan Blackbox Testing. Hasilnya adalah website fungsional dengan fitur autentikasi, katalog produk, pemesanan pre-order, dan integrasi pembayaran. Platform ini diharapkan menjadi solusi strategis bagi pertumbuhan Prolific Studio ke arah digital.
Copyrights © 2025