Pemanfaatan Teknologi Informasi menjadi salah satu daya dukung dalam proses pemerintahan, Pemerintah Daerah Kota Cirebon menyelenggarakan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di bidang layanan kepegawaian yang diperkuat dengan dukungan regulasi-regulasi. Berangkat dari kesulitan-kesulitan untuk layanan kepegawaian secara manual dalam sistem manajemen kepegawaian Aparatur Sipil Negara yang berbasis kinerja, diluncurkanlah aplikasi SAMPEAN SAMPEAN (Sistem Aplikasi Mobile Kepegawaian) yang menjadi dashboard untuk seluruh informasi kepegawaian di Kota Cirebon. Informasi kinerja berupa presensi dan laporan kerja harian, dan perhitungan tambahan penghasilan pegawai yang semakin real-time, akurat, transparan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Data penelitian diperoleh melalui sejumlah Informan pegawai di Kantor Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cirebon , Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, studi dokumen dan observasi langsung oleh peneliti. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan absensi Elektronik SAMPEAN (Sistem Aplikasi Mobile Kepegawaian)pada pegawai Kantor Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cirebon cenderung meningkatkan disiplin terhadap kehadiran pegawai, dengan dukungan adanya data yang tercatat secara detail tentang ketepatan pegawai masuk maupun pulang kantor. Namun dalam penerapan teknologi absensi elektronik SAMPEAN (Sistem Aplikasi Mobile Kepegawaian) ini, masih menemui beberapa kendala diantaranya keterlambatan jam masuk pegawai serta aksesibilitas pegawai jika berkaitan dengan tempat tinggal dan lokasi kegiatan.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025