Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh grit terhadap keterlibatan kerja guru Sekolah Menengah Kejuruan di Kota Tomohon. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik sampel jenuh, melibatkan 86 responden guru dari tiga sekolah. Instrumen penelitian berupa skala Grit (Duckworth et al., 2007) dan skala Utrecht Work Engagement Scale (Schaufeli et al., 2007) yang telah diuji validitas dan reliabilitas. Hasil analisis regresi sederhana menunjukkan bahwa grit berpengaruh positif dan signifikan terhadap keterlibatan kerja dengan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,960. artinya 96% variasi keterlibatan kerja dapat dijelaskan oleh grit, sedangkan 4% dipengaruhi faktor lain di luar penelitian. Nilai signifikansi sebesar 0,000 (<0,05) serta nilai t hitung 44,927 > t tabel memperkuat bahwa pengaruh grit terhadap keterlibatan kerja berada pada kategori sangat kaut. Temuan ini menegaskan bahwa guru dengan grit tinggi cenderung memiliki semangat (vigor), dedikasi (dedication), dan keasyikan (absorption) yang lebih baik dalam menjalankan tugas.
Copyrights © 2025