Jurnal Riset Manajemen Indonesia
Vol 7 No 3 (2025): Jurnal Riset Manajemen Indonesia (JRMI)

ANALISIS RASIO KEUANGAN PROFITABILITAS, LIKUIDITAS SOLVABILITAS DAN PENGARUHNYA TERHADAP KINERJA KEUANGAN PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE YANG TERDAFTAR DI BEI 2020-2024

Antoni. R, Stevanus (Unknown)
Fristy, Anne Monika (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh profitabilitas (ROE), likuiditas (CR), dan solvabilitas (DER) terhadap kinerja keuangan (ROA) pada perusahaan subsektor food and beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2020-2024. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode regresi linier berganda dan tahapan analisis terdiri dari analisis deskriptif statistik, pengujian asumsi klasik dan pengujian hipotesis dengan uji t dan uji F dan pengujian dilakukan alpha 5%. Populasi penelitian terdiri dari 45 perusahaan subsektor food and beverage, dengan total sampel sebanyak 225 observasi (5 tahun × 45 perusahaan) yang dipilih melalui metode purposive sampling. Data yang digunakan merupakan data sekunder berupa laporan keuangan tahunan perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, profitabilitas (ROE) berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan (ROA), solvabilitas (DER) berpengaruh negatif signifikan terhadap kinerja keuangan (ROA), sedangkan likuiditas (CR) berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kinerja keuangan (ROA). Secara simultan, ketiga variabel independen berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan dengan nilai adjusted R² sebesar 0,55, yang berarti 55% variasi ROA dapat dijelaskan oleh ROE, CR, dan DER. Temuan penelitian ini mengindikasikan bahwa profitabilitas menjadi faktor utama penentu kinerja keuangan, sementara solvabilitas perlu dikelola dengan hati-hati agar tidak menekan laba akibat tingginya beban utang. Likuiditas, meskipun penting untuk menjaga kelancaran operasional, tidak selalu berdampak signifikan pada peningkatan efektivitas aset. Implikasi praktis dari hasil ini adalah perusahaan subsektor food and beverage perlu menyeimbangkan strategi pengelolaan modal kerja, profitabilitas, dan struktur modal guna mencapai kinerja keuangan yang berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jrmi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

The scope of the journal is: Economic; Management; Accounting INDONESIAN MANAGEMENT RESEARCH JOURNAL (JRMI) receives rigorous research articles that have not been offered for publication elsewhere. INDONESIAN MANAGEMENT RESEARCH JOURNAL (JRMI) on the research related to accounting and business that ...