Jurnal Tumbuhan Obat Indonesia
Vol. 18 No. 1 (2025): July 2025

Pengaruh Emulgator Terhadap Stabilitas dan Aktivitas Tabir Surya Krim Ekstrak Mahkota Dewa dan Kencur

Jalil, Nur Khairi (Unknown)
Maulita Indrisari (Unknown)
Ikbal (Unknown)
Nurul Hikma (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2025

Abstract

Paparan sinar ultraviolet (UV) yang berlebihan berpotensi menimbulkan kerusakan jaringan kulit, mempercepat penuaan, hingga meningkatkan risiko kanker kulit. Upaya pencegahan dilakukan melalui penggunaan tabir surya untuk membatasi penetrasi UV ke kulit. Dua sumber bahan aktif alami yang prospektif digunakan yaitu buah mahkota dewa dan rimpang kencur, buah mahkota dewa mengandung senyawa glukosida benzofenon yaitu phalerin dan rimpang kencur mengandung etil-parametoksisinamat yang merupakan senyawa turunan sinamat. Tujuan penelitian untuk menemukan konsentrasi emulgator yang optimal yang dapat meningkatkan stabilitas produk serta memperbaiki kinerja perlindungan terhadap sinar UV. Ekstrak diperoleh melalui proses maserasi menggunakan etanol96%, selanjutnya diformulasi dalam bentuk sediaan krim sebanyak 9 formula dengan variasi konsentrasi berbagai emulgator yaitu novemer, viscolam dan  tween 80-span 80 lalu dilakukan pengujian efektivitas tabir surya dari krim ekstrak dengan menghitung nilai %Te, %Tp, dan SPF. Hasil penelitian menunjukkan emulgator viscolam dengan konsentrasi 4% (formula VI) merupakan formula krim yang paling stabil berdasarkan parameter organoleptis, homogenitas, pH, tipe emulsi, viskositas, daya sebar serta daya lekat dan hasil pengujian tabir surya  dikategorikan sebagai proteksi ekstra dengan nilai %Te 3,83854 dan sunblock dengan nilai %Tp 2,703703 sedangkan nilai SPF 74,4323 yang memberikan efek proteksi ultra. Kata kunci: Ekstrak, Mahkota Dewa, Kencur, Emulgator, Tabir surya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

toi

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Tumbuhan Obat Indonesia is published periodically twice a year. Result or review written by researcher from university or research Institute. Journal TOI has had an ISSN print version since 2008 and has an online Volume 6 number 1 year ...