Program Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini membahas tentang pengembangan kapasitas Ibu-ibu PKK di Kelurahan Abepura untuk mendukung pembangunan berkelanjutan. Pengembangan kapasitas ini difokuskan pada pemberdayaan perempuan melalui peningkatan keterampilan ekonomi, pengetahuan pengelolaan lingkungan, kesehatan keluarga, dan peningkatan partisipasi dalam pengambilan keputusan. Melalui pendekatan partisipatif dan pelatihan yang terstruktur, Ibu-ibu PKK diharapkan dapat memainkan peran penting dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat di tingkat kelurahan. Hasil dari pelaksanaan program menunjukkan peningkatan keterampilan ekonomi, peningkatan kesadaran lingkungan, serta perubahan perilaku yang lebih sehat di kalangan peserta. Program ini juga berhasil meningkatkan partisipasi perempuan dalam kegiatan sosial dan pengambilan keputusan yang berhubungan dengan pembangunan. Program pemberdayaan ini memiliki potensi besar untuk mempercepat pencapaian pembangunan berkelanjutan di Kelurahan Abepura, dengan melibatkan perempuan sebagai agen perubahan yang membawa dampak positif bagi keluarga dan masyarakat.
Copyrights © 2023