Penelitian ini menciptakan dan mengevaluasi prototipe pemanfaatan teknologi Internet of Things (IoT) pada baby incubator dengan tujuan meningkatkan pengawasan petugas perawat di rumah sakit. Prototipe ini mengintegrasikan perangkat keras berupa mikrokontroller Arduino Uno ATMega dan ESP32-WROOM-32, serta modul LCD 2004 dengan antarmuka I2C IIC 20X4 dan sensor suhu dan kelembaban DHT22. Sistem ini dirancang untuk mengumpulkan data lingkungan inkubator, termasuk suhu dan kelembaban, menggunakan sensor DHT22. Data tersebut kemudian dikirimkan secara real-time melalui jaringan WiFi yang diatur oleh ESP32-WROOM-32. Modul LCD 2004 menampilkan informasi lingkungan secara lokal di inkubator, sementara data juga dapat diakses melalui platform pengawasan IoT yang dapat diakses oleh petugas perawat melalui perangkat pintar mereka. Metode penelitian melibatkan tahap perancangan, implementasi prototipe, dan evaluasi kinerja. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa prototipe ini dapat meningkatkan efisiensi pengawasan petugas perawat dengan menyediakan pemantauan yang akurat dan respons cepat terhadap perubahan lingkungan inkubator. Dengan menggunakan teknologi IoT dan perangkat keras yang terintegrasi, prototipe ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap perawatan neonatal di rumah sakit, menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kontrol yang lebih baik terhadap parameter lingkungan kritis di dalam inkubator.
Copyrights © 2024