Mesin Endurance Test yang ada di PT. Elang Perdana Tyre Industry dilengkapi Hydraulic Power Unit (HPU) yang berfungsi untuk penggerak actuator hidrolik. Mesin ini sering bermasalah dengan alarm “Hydraulic High Temperature Fault”, yang dimana temperature pada HPU sudah melebihi 80°C, hal ini bisa disebabkan karena faktor komponen HPU sudah ada yang abnormal atau kualitas oli hidrolik yang sudah menurun. Tidak adanya penggantian oli secara berkala menyebabkan kualitas oli terabaikan. Sebuah sistem prototype dirancang sebagai alat bantu analisa penurunan kualitas oli dan alat bantu pendeteksi suhu oli dengan berbasis Internet of Things (IoT), sistem yang dibangun pada mikrokontroller Arduino UNO R3 dan Esp8266 akan menampilkan sebuah pembacaan parameter suhu dan kekeruhan oli hidrolik pada LCD Display dan juga aplikasi Blynk. Adapun untuk pembacaan suhu dan kekeruhan oli digunakan sensor Max6675 Thermocouple Type-K dan analog Turbidity sensor DFRobot SEN0189, hasil dari penelitian ini didapat akurasi sensor suhu adalah 99,38% dan akurasi sensor kekeruhan 94,36%, seluruh parameter yang diukur akan disimpan kedalam SD Card untuk keperluan analisa kedepannya. Kedua sensor ini masih terbilang layak untuk digunakan dan sistem notifikasi berjalan dengan baik sesuai dengan perintah kode program. Kata Kunci: Hydraulic Power Unit, Internet of Things, Sistem Monitoring, Suhu, Kekeruhan
Copyrights © 2025