Co-Creation : Jurnal Ilmiah Ekonomi Manajemen Akuntansi dan Bisnis
Vol. 4 No. 2 (2025): Co-Creation : Jurnal Ilmiah Ekonomi Manajemen Akuntansi dan Bisnis (In Progress

Pengukuran dampak ekonomi program CSR PT PLN Indonesia Power PLTP Gunung Salak “Permata Tani Pulosari” menggunakan metode social return on investment (SROI)

Apriandana, Vicky (Unknown)
Muchtar, Muchtar (Unknown)
Dewanti, Tabita Titah (Unknown)
Fathoni, Muhammad Sulchan (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2025

Abstract

Permasalahan sosial dan ekonomi di wilayah sekitar PLTP Gunung Salak, seperti rendahnya pendapatan petani, pengelolaan limbah yang kurang optimal, dan tingginya angka stunting, mendorong perlunya program Corporate Social Responsibility (CSR) yang berdampak nyata dan berkelanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas program CSR “Permata Tani Pulosari” oleh PT PLN Indonesia Power PLTP Gunung Salak dengan menggunakan pendekatan Social Return on Investment (SROI). Program ini berfokus pada pertanian berkelanjutan, pengelolaan limbah peternakan, dan intervensi kesehatan masyarakat dalam upaya penurunan stunting. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif-deskriptif dengan data primer (wawancara, observasi, dan partisipasi pemangku kepentingan) serta data sekunder dari dokumen program. Hasil menunjukkan setiap Rp1 investasi menghasilkan Rp1,19 manfaat sosial. Dampak positif utama meliputi peningkatan pendapatan kelompok tani, penghematan biaya pupuk kimia, peningkatan produktivitas pertanian, serta kontribusi terhadap penurunan angka stunting. Temuan ini membuktikan bahwa metode SROI efektif untuk menilai nilai sosial dan ekonomi program CSR secara objektif dan berbasis bukti. Kesimpulannya, program CSR “Permata Tani Pulosari” memberikan dampak sosial-ekonomi positif yang signifikan dan direkomendasikan untuk terus dikembangkan dengan pendekatan lintas sektor agar keberlanjutan manfaatnya terjamin. 

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

co-creation

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

This journal covers various topics of economic and business activities, but is not limited to development topics and aspects of accounting and investment, including (but not limited to) the following topics: Economics, Monetary, Finance and Banking, Public Economics, Development Economics, Regional ...