Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 9, No 2 (2024)

Mewujudkan Generasi Cerdas Melalui Edukasi, Sosialisasi, Dan Pemberdayaan Masyarakat Desa Laut Dendang Dusun IX

Siregar, Sammy Rafli (Unknown)
Siregar, Afini Zahra (Unknown)
Aslam, Bilal Maydita (Unknown)
Salsabila, Shayla (Unknown)
Siregar, Olvi Salsabila (Unknown)
Hania, Savila (Unknown)
Padillah, M. Nur Rijali (Unknown)
Dalimunthe, Ali Wardhana Sulaiman (Unknown)
Tanjung, Fikri Hidayat (Unknown)
Khoiriyah, Silvie (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2024

Abstract

Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Laut Dendang Dusun IX Kecamatan Percut Sei Tuan dilaksanakan pada 25 Agustus–2 September 2025 sebagai wujud implementasi tridharma perguruan tinggi. Program ini bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan anak, memperkuat kesadaran masyarakat terhadap kesehatan dan kebersihan lingkungan, serta mendorong partisipasi sosial dan pemberdayaan. Metode pelaksanaan meliputi observasi, edukasi, sosialisasi, dan pendampingan partisipatif. Kegiatan utama mencakup les dan mengaji bagi anak-anak, pemeriksaan kesehatan ibu-ibu, senam pagi disertai sosialisasi anti-bullying, gotong royong kebersihan, pembuatan peta dusun, serta lomba mengaji dan peragaan busana muslim. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar anak, pemahaman warga mengenai pola hidup sehat, partisipasi kolektif dalam menjaga lingkungan, serta tersedianya peta dusun sebagai sarana informasi wilayah. Dampak positif ini menegaskan bahwa pendekatan berbasis edukasi, sosialisasi, dan pemberdayaan mampu membentuk generasi yang lebih cerdas, sehat, dan mandiri.

Copyrights © 2024