Jurnal Elektro Kontrol (ELKON)
Vol 5, No 1 (2025): Jurnal ELKON

ALAT PENDETEKSI KERUSAKAN PENGAPIAN PADA SEPEDA MOTOR CDI-DC BERBASIS ARDUINO

Putra, Selamet Adi (Unknown)
Rozaq, Imam Abdul (Unknown)
Wibowo, Budi Cahyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jul 2025

Abstract

Sepeda motor merupakan sebuah alat transportasi yang berfungsi memindahkan manusia atau barang dari satu tempat ketempat yang lainya dengan menggunakan sebuah wahana yang digerakan mesin. Sepeda motor digunakan untuk memudahkan manusia dalam melakukan aktivitasnya sehari – hari. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Research And Development yang berarti Penelitian dan Pengembangan. Metode penelitian dan pengembangan merupakan metode penelitian yang dipakai untuk meneliti suatu sistem tertentu yang sudah ada pada penelitian sebelumnya, namun dikembangkan lagi menjadi sebuah produk yang terbarukan dan menguji tingkat keefektifan dari produk yang dihasilkan. Terciptanya alat pendeteksi kerusakan pengapian pada sepeda motor CDI DC berbasis Arduino hasil dari pengukuran Pulser mendapatkan nilai rata – rata selisih 2.21 Ohm, nilai rata–rata error 0.65%, dan nilai rata–rata akurasi dengan nilai 99,35%. Serta hasil dari pengukuran sesnor Tegangan mendapatkan nilai rata – rata selisih 0.12 Volt, nilai rata–rata error 0,009%, dan nilai rata–rata akurasi dengan nilai 99,99%. Dan hasil dari pengukuran sensor arus INA219  mendapatkan nilai rata – rata selisih 0.36 mili Amper, nilai rata–rata error 0,197%,%, dan nilai rata–rata akurasi dengan nilai 99,806%. Dan hasil dari pengukuran koil mendapatkan nilai rata – rata selisih 1.30%, nilai rata–rata error 0.13%, dan nilai rata–rata akurasi dengan nilai 99.87%. dari hasil semua pengukuran presentase eror masih diatas 99% maka alat ukur tersebut bisa dianggap sesuai dan akurat untuk digunakan dalam pengukuran alat ini.Kata Kunci : pengapian sepeda motor, cdi, arduino,

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

elkon

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Elektro Kontrol (ELKON) merupakan jurnal ilmiah yang menyajikan artikel yang berasal dari penelitian terkait keilmuan teknik elektro. Jurnal ini merupakan sarana publikasi dan ajang berbagi karya riset dan pengembangannya di bidang teknologi. Pemuatan artikel di jurnal ini dialamatkan ke ...