Indonesian Community Journal
Vol 5 No 3 (2025): I-Com: Indonesian Community Journal (September 2025)

Membangun Jiwa Entrepreneur Generasi Muda SMA Budhi Warman 2

Permata, Irma Sari (Unknown)
Wulandjani, Harimurti (Unknown)
Thalib, Supriyadi (Unknown)
Mulyadi (Unknown)
Rachbini, Widarto (Unknown)
Aibadurrahmani, Fadlan (Unknown)
Sabela, Aprillia (Unknown)
Mardiva, Zevanka (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2025

Abstract

Program pengabdian masyarakat di SMA Budhi Warman 2 Jakarta Timur bertujuan menumbuhkan jiwa kewirausahaan generasi muda. Kegiatan ini didasari oleh rendahnya minat siswa dalam berwirausaha, serta persepsi bahwa usaha hanya dapat dijalankan dengan modal besar dan penuh risiko. Di sisi lain, perkembangan ekonomi digital menghadirkan peluang baru bagi siswa untuk mengembangkan usaha sederhana dengan memanfaatkan teknologi, khususnya media sosial. Oleh karena itu, diperlukan pendekatan sistematis, yaitu sosialisasi, pelatihan kewirausahaan, diskusi, simulasi bisnis, pendampingan dan evaluasi agar siswa memiliki pola pikir kewirausahaan sejak dini. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan, dengan nilai rata-rata pre-test 55 naik menjadi 80 pada post-test. Survei kepuasan mencatat 90% siswa puas terhadap materi dan metode. Siswa antusias dalam diskusi, dan presentasi ide bisnis. Sejumlah testimoni mengindikasikan munculnya motivasi baru untuk memulai usaha kecil, bahkan beberapa siswa telah mencoba memasarkan produk secara daring. Kegiatan ini mendorong transformasi pola pikir siswa, semula menganggap wirausaha rumit dan membutuhkan modal besar, menjadi lebih kreatif, kritis, dan percaya diri dalam memanfaatkan peluang usaha sederhana. Program ini memberikan manfaat akademik berupa kontribusi pada literatur pendidikan kewirausahaan, serta manfaat praktis sebagai model yang dapat direplikasi di sekolah menengah lainnya. Kegiatan ini berkontribusi nyata dalam menyiapkan generasi muda yang mandiri, inovatif, dan adaptif terhadap perkembangan ekonomi digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

i-com

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Public Health Social Sciences Other

Description

I-Com: Indonesian Community Journal, merupakan jurnal yang menerbitkan artikel hasil kegiatan pengabdian masyarakat. Jurnal ini diterbitkan oleh Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Raden Rahmat yang bertujuan untuk mempublikasikan berbagai hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan ...