YUME : Journal of Management
Vol 8, No 2 (2025)

Hubungan Antara Gratitude Dengan Subjective Well-Being Pada Komisi Remaja Di Gki Jatibarang

Wijaya, Ekklesia (Unknown)
Kristianingsih, Sri Aryanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 May 2025

Abstract

Remaja merupakan kelompok usia yang rentan terhadap berbagai perubahan emosional, sosial, dan psikologis yang dapat memengaruhi kesejahteraan subjektif mereka. Berdasarkan teori Diener dan hasil wawancara awal, ditemukan bahwa sebagian remaja di lingkungan gereja mengalami tingkat well-being yang rendah, yang ditandai dengan perasaan rendah diri dan kurangnya partisipasi dalam kegiatan pelayanan. Gratitude diyakini dapat menjadi faktor internal yang signifikan dalam meningkatkan kesejahteraan subjektif remaja. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode korelasional dan melibatkan 67 remaja sebagai partisipan. Instrumen yang digunakan mencakup Gratitude Resentment and Appreciation Test (GRAT) dan Positive Affect and Negative Affect Schedule (PANAS), serta Satisfaction With Life Scale (SWLS). Hasil analisis menunjukkan adanya hubungan positif yang signifikan antara gratitude dan subjective well-being (r = 0,571, p < 0,05), dengan kontribusi gratitude terhadap subjective well-being sebesar 64,4%. Temuan ini menggarisbawahi pentingnya pengembangan sikap syukur sebagai intervensi psikologis untuk meningkatkan kesejahteraan remaja di lingkungan gereja. Kata kunci: rasa syukur; kesejahteraan subjektif; komisi remaja.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

yume

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Health Professions Social Sciences

Description

YUME : Journal of Management menerbitkan naskah artikel 3 kali dalam setahun (April, Agustus dan Desember), berisikan artikel dalam bidang Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Operasional, Manajemen Sratejik, Perilaku Organisasi, Corporate Governance, ...