Pertumbuhan ekonomi merupakan indikator penting dalam menilai keberhasilan pembangunan daerah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perkembangan investasi, tenaga kerja, dan jumlah penduduk serta menguji pengaruhnya terhadap pertumbuhan ekonomi Provinsi Jambi selama periode 2010–2023. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari publikasi resmi Badan Pusat Statistik (BPS) dan instansi terkait. Analisis deskriptif digunakan untuk melihat tren perkembangan masing-masing variabel, sedangkan pengujian pengaruh dilakukan dengan regresi linear berganda menggunakan perangkat lunak SPSS 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara umum investasi, tenaga kerja, dan jumlah penduduk di Provinsi Jambi mengalami peningkatan dengan rata-rata pertumbuhan investasi 44,21 persen, tenaga kerja 2,64 persen, dan jumlah penduduk 1,35 persen. Secara parsial, jumlah penduduk berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi dengan nilai koefisien 2,672 (sig. 0,000). Sebaliknya, investasi (sig. 0,679) dan tenaga kerja (sig. 0,084) tidak berpengaruh signifikan. Namun, secara simultan ketiga variabel tersebut berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi dengan nilai F-statistik 263,956 (sig. 0,000) dan R-square sebesar 98,80 persen. Temuan ini menegaskan pentingnya pengelolaan penduduk sebagai faktor penentu dalam mendukung pertumbuhan ekonomi daerah secara berkelanjutan.
Copyrights © 2024