Penelitian ini mengkaji peran kepatuhan staf klinis dalam penguatan budaya keselamatan pasien, khususnya melalui penerapan Surgical Safety Checklist (SSC) di Rumah Sakit Umum Daerah Pasar Rebo. Menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus, penelitian ini menganalisis efektivitas peran kepatuhan staf klinis terhadap implementasi SSC sebagai bagian dari budaya keselamatan pasien. Temuan ini berkontribusi pada pengembangan ilmu Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM), khususnya teori budaya organisasi dan kepatuhan. Meskipun hasil penelitian ini memberikan wawasan mendalam mengenai dinamika kepatuhan dan budaya keselamatan pasien di RSUD Pasar Rebo, sifat studi kasus membatasi generalisasi temuan. Oleh karena itu, direkomendasikan untuk melakukan penelitian serupa dengan skala yang lebih luas di berbagai rumah sakit untuk mencapai kesimpulan yang lebih umum. Penelitian ini menegaskan pentingnya memadukan ilmu kepatuhan dengan disiplin ilmu lain seperti manajemen, komunikasi, identifikasi risiko, serta analisis masalah dan penyelesaian masalah untuk memperkuat budaya keselamatan pasien yang berkelanjutan.
Copyrights © 2025