eProceedings of Management
Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025

Pengaruh Green Product & Brand Image Terhadap Purchase Decision Pada Brand Pijak Bumi Dengan Brand Trust Sebagai Variabel Intervening

Perdana, Nabil Rangga (Unknown)
Widodo, Arry (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Sep 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh meningkatnya kesadaran konsumen terhadap pentingnya keberlanjutan lingkungandalam memilih produk, namun fenomena ini belum tercermin secara signifikan dalam peningkatan volume penjualanmelalui platform e-commerce. Oleh karena itu, studi ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Green Product danBrand Image terhadap keputusan pembelian, dengan Brand Trust sebagai variabel mediasi yang menjembatanihubungan antar variabel tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisisStructural Equation Modeling (SEM) berbasis Partial Least Square (PLS). Responden dalam penelitian ini merupakankonsumen dari berbagai wilayah di Indonesia yang telah mengenal merek lokal Pijak Bumi. Hasil analisis empirismenunjukkan bahwa baik Green Product maupun Brand Image memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadapBrand Trust serta Purchase Decision. Selain itu, Brand Trust terbukti secara signifikan memediasi hubungan antaraGreen Product dan Brand Image terhadap keputusan pembelian. Temuan ini menegaskan bahwa persepsi konsumenmengenai keberlanjutan dan citra merek memainkan peranan kunci dalam membangun kepercayaan terhadap suatumerek, yang selanjutnya mendorong konsumen dalam mengambil keputusan pembelian. Secara teoritis, penelitian inimemberikan kontribusi pada pengembangan literatur dalam bidang green marketing, khususnya terkait mekanismepembentukan kepercayaan merek dalam konteks keberlanjutan. Secara praktis, implikasi dari hasil studi ini dapatdimanfaatkan oleh merek lokal dalam menyusun strategi komunikasi, penetapan positioning, dan aktivitas pemasaranyang menekankan nilai-nilai keberlanjutan dan transparansi. Strategi tersebut dianggap esensial dalam membangunBrand Trust serta meningkatkan konversi pembelian, terlebih dalam konteks pasar yang semakin sensitif terhadap isuisulingkungan.Kata Kunci: Produk Hijau, Citra Merek, Keputusan Pembelian, Kepercayaan Merek

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

management

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...