Jurnal Investasi
Vol. 11 No. 3 (2025): Jurnal Investasi

PERAN GREEN INNOVATION DALAM MEMEDIASI PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN : (Studi Pada Perusahaan Indeks ESG LEADERS Di BEI Periode 2022-2024)

Hasyimiyyah, Aqilah (Unknown)
Amroni, Amroni (Unknown)
Surachman, Ade Elza (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2025

Abstract

Transformasi industri global menuntut perusahaan untuk mengintegrasikan prinsip keberlanjutan dalam praktik bisnis. Regulasi internasional seperti Carbon Border Adjustment Mechanism (CBAM) dan standar pelaporan ESG IFRS S1 dan S2 mendorong perusahaan, termasuk di Indonesia, untuk meningkatkan komitmen terhadap praktik ramah lingkungan. Perusahaan dalam Indeks ESG Leaders BEI menjadi fokus penelitian ini karena representatif dalam mengimplementasikan prinsip keberlanjutan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis peran Green Innovation dalam memediasi pengaruh kinerja keuangan terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif eksplanatori. Sampel terdiri atas 31 perusahaan Indeks ESG Leaders periode 2022–2024. Analisis data dilakukan menggunakan pendekatan Structural Equation Modeling berbasis Partial Least Squares (SEM-PLS) dengan bantuan software SmartPLS 4.1.1.4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja keuangan berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, serta berpengaruh negatif signifikan terhadap Green Innovation. Namun, Green Innovation tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dan tidak memediasi hubungan antara kinerja keuangan dan nilai perusahaan. Kesimpulan penelitian ini adalah kinerja keuangan tetap menjadi penentu utama nilai perusahaan, sementara Green Innovation belum terbukti efektif sebagai variabel mediasi. Kata Kunci: Kinerja Keuangan, Green Innovation, Nilai Perusahaan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

investasi

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Jurnal Investasi adalah jurnal yang diterbitkan setiap empat bulan sekali yaitu bulan april, agustus dan desember. Jurnal Investasi menerbitkan artikel-artikel imiah dalam cakupan bidang ilmu ekonomi. Artikel uang dimuat adalah artikel hasil penelitian,kajian atau telaah ilmiah kritis dan ...