Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh reward dan punishment terhadap kinerja karyawan pada PT. Mondelindo Abadi Mandiri. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik sampling jenuh terhadap seluruh populasi berjumlah 40 karyawan. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa reward berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (sig. 0,001 < 0,05; t-hitung 3,733 > t-tabel 2,026), begitu pula punishment yang berpengaruh positif dan signifikan (sig. 0,000 < 0,05; t-hitung 5,222 > t-tabel 2,026). Secara simultan, reward dan punishment berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (sig. 0,000 < 0,05; F-hitung 34,379 > F-tabel 3,24) dengan koefisien determinasi (R²) sebesar 0,643. Temuan ini menegaskan bahwa penerapan sistem penghargaan dan sanksi yang tepat dapat menjadi strategi manajerial efektif dalam meningkatkan produktivitas dan etos kerja karyawan. Kata Kunci: Kinerja Karyawan, Punishment, Reward.
Copyrights © 2025