Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar (JIPDAS)
Vol 5 No 3 (2025): Vol. 5 No. 3 Edisi Agustus 2025

EFEKTIFITAS MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS DIGITAL TERHADAP MOTIVASI DAN HASIL BELAJARA SISWA DI SEKOLAH DASAR

Hermansah, Hermansah (Unknown)
Jakaria, Jakaria (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2025

Abstract

Integrasi media digital dalam kegiatan pembelajaran memberikan kontribusi penting dalam menciptakan linkungan belajar yang menyenangkan dan optimal bagi siswa sekolah dasar. Teknologi digital saat ini berkembang begitu pesat menuntut dunia pendidikan untuk menyesuaikan metode pembelajaran agar tetap relevan dengan kebutuhan zaman. Di era abad ke-21, pemanfaatan media digital dalam pembelajaran menjadi suatu keharusan untuk menjawab tantangan global serta meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengkaji dampak penggunaan media pembelajaran digital terhadap motivasi serta prestasi belajar siswa di sekolah dasar, dengan pendekatan Systematic Literature Review (SLR). Data primer dari penelitian berupa artikel dari jurnal ilmiah yang dicari dengan Google scholar, Publish or Perish (POP), dan Doaj, artikel yang dipilih adalah artikel penelitan kualitatif, kuantitatif, dan R&D yang terkumpul sebanyak 50 buah. Artikel dipilih sesuai dengan pembahasan kemudian dianalisis dan diiterpretasikan secara deskriftif kualitatif. Berdasarkan hasil analisis, pemanfaatan media pembelajaran digital terbukti mampu meningkatkan semangat belajar dan capaian akademik peserta didik. Selama proses pembelajaran, siswa menunjukkan sikap yang lebih antusias serta keterlibatan aktif dalam kegiatan belajar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIPDAS

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal JIPDAS (Jurnal Imiah Pendidikan Dasar) merupakan sarana publikasi untuk para Akademisi seperti Guru, Mahasiswa dan Dosen. jurnal ini bertujuan untuk menjadi wadah publikasi penelitian dibidang pendidikan dasar, jurnal JIPDAS dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas ...