RSIA Siti Aisyah Kota Probolinggo membutuhkan sistem pencatatan inventaris yang terstruktur untuk menggantikan metode manual yang rawan kesalahan dan lambat dalam pelaporan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi inventaris barang berbasis web yang dapat meningkatkan efektifitas, akurasi, dan kemudahan pemantauan. Penelitian menggunakan metode SDLC model waterfall dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Sistem yang dibangun mencakup fitur utama seperti pengelolaan data barang, ruang, penerimaan, pengeluaran, mutasi lokasi, pengecekan kondisi, serta pencetakan laporan. Hasilnya, sistem ini membantu pencatatan inventaris secara real-time, meminimalkan kesalahan, serta mempermudah pelaporan dan pengambilan keputusan. Dengan demikian, pengelolaan barang menjadi lebih efektif, transparan, dan mendukung digitalisasi manajemen inventaris di lingkungan RSIA.
Copyrights © 2025