JURNAL AGROHITA
Vol 10, No 2 (2025): Jurnal Agrohita

EFEKTIVITAS PENGARUH KONSENTRASI ZAT PENGATUR TUMBUH AIR KELAPATERHADAP PERTUMBUHAN Mucuna bracteata MENGGUNAKAN METODE STEK

Pramudiansyah, Yudha Febri (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2025

Abstract

Mucuna bracteata merupakan tanaman penutup tanah yang efektif dalam perkebunan kelapa sawit. Karena keterbatasan benih, perbanyakan tanaman ini dilakukan melalui metode stek. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi Zat Pengatur Tumbuh (ZPT) alami dari air kelapa terhadap pertumbuhan vegetatif Mucuna bracteata dengan metode stek. Penelitian dilaksanakan di areal kebun praktik Institut Teknologi Sawit Indonesia, Medan, pada bulan Februari hingga Maret 2025. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) non faktorial dengan 4 taraf perlakuan konsentrasi air kelapa, yaitu: Z0 (0%), Z1 (25%), Z2 (50%), dan Z3 (75%) dengan 6 ulangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan Z2 (50% air kelapa) memberikan hasil pertumbuhan terbaik pada semua parameter pengamatan, yaitu panjang sulur (31,95 cm), jumlah daun (14,38 helai), jumlah ruas (5 ruas), panjang akar (17,39 cm), dan volume akar (7,16 ml).

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

agrohita

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Industrial & Manufacturing Engineering Other

Description

Teknologi adalah hal yang lumrah di era ini. Teknologi telah mengikat setiap aspek kehidupan manusia. Teknologi sendiri merupakan salah satu cara untuk memudahkan pekerjaan manusia agar dapat menghasilkan keluaran yang efisien. Teknologi juga memberikan banyak kemudahan, sekaligus cara baru dalam ...