Peningkatan pesat sektor bisnis menciptakan persaingan pasar yang ketat, menempatkan konsumen pada situasi yang memiliki beragam pilihan produk. Kondisi ini menuntut konsumen untuk proaktif mencari informasi dan ulasan sebagai dasar dalam memutuskan arah pembelian atas produk. Berangkat dari keadaan tersebut penelitian ini dibuat dengan tujuan memastikan peran citra merek dalam mempengaruhi konsumen ketika memutuskan untuk membeli produk pada North Adventure Indonesia. Menggunakan pendekatan kuantitatif, penelitian ini melibatkan 68 responden yang merupakan konsumen North Adventure Indonesia. Sampel dipilih menggunakan teknik incidental sampling. Berdasarkan analisis data, hasil penelitian menunjukkan bahwa citra merek memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen, yang dibuktikan dengan nilai t-hitung (19,853) yang melebihi t-tabel (1,295). Selain itu, hubungan antar variabel memiliki kekuatan yang tinggi, tercermin dari nilai koefisien korelasi Rank Spearman sebesar 0,926. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 85% mengindikasikan bahwa 85% variabilitas pada keputusan pembelian dapat dijelaskan oleh variabel citra merek, sementara 15% sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.
Copyrights © 2025