Jurnal Komunikasi dan Ilmu Sosial
Vol. 3 No. 3 (2025): Jurnal Komunikasi dan Ilmu Sosial (Juli - September 2025)

Efektivitas Strategi Dialogis dan Interaktif dalam Mitigasi Bencana: Studi Fenomenologi pada Program Sosialisasi BPBD Kota Surabaya

Rayssa Daniswara Fitri Sugiarto (Unknown)
Husnul Muttaqin (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini menganalisis strategi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya dalam sosialisasi mitigasi bencana di tingkat kelurahan dan sekolah dasar. Dengan pendekatan kualitatif melalui observasi dan wawancara, penelitian menemukan bahwa metode sosialisasi disesuaikan dengan karakteristik audiens. Di kelurahan, digunakan diskusi kelompok dan simulasi bencana yang partisipatif, sementara di sekolah dasar digunakan metode interaktif seperti lagu, video animasi, alat peraga, dan simulasi evakuasi. Hasil menunjukkan efektivitas sosialisasi dipengaruhi kesesuaian metode dengan peserta, meski masih terkendala waktu dan partisipasi masyarakat. Rekomendasi penelitian ini mencakup pengembangan metode inovatif berbasis media digital serta kolaborasi lebih erat dengan kelurahan dan sekolah untuk memperkuat pemahaman mitigasi bencana.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JKIS

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Komunikasi dan Ilmu Sosial (JKIS) adalah jurnal penelitian sosial dengan ruang lingkup kajian ilmu komunikasi yang memuat makalah, gagasan ilmiah, dan hasil penelitian sosial lingkup kajian ilmu komunikasi dan terapannya dalam bentuk artikel ilmiah dari para peneliti, akademisi, praktisi dan ...