Kepemimpinan kepala desa memegang peranan strategis dalam keberhasilan pelaksanaan program pemberdayaan masyarakat di tingkat desa. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya peran kepala desa sebagai penggerak partisipasi masyarakat, terutama dalam konteks penggunaan Dana Desa yang diarahkan untuk penguatan ekonomi dan sosial masyarakat desa. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis secara mendalam bagaimana peran kepemimpinan kepala desa dalam meningkatkan pemberdayaan masyarakat di Desa Cambajawaya, Kecamatan Galesong Selatan, Kabupaten Takalar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi, serta dianalisis menggunakan model interaktif Miles, Huberman, dan SaldaƱa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala desa telah menjalankan peran kepemimpinan dalam proses perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi program pemberdayaan, namun masih ditemukan berbagai tantangan, seperti partisipasi masyarakat yang rendah dan lemahnya tindak lanjut program. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa efektivitas kepemimpinan kepala desa sangat menentukan keberhasilan pemberdayaan masyarakat, sehingga dibutuhkan pendekatan yang lebih partisipatif, komunikatif, dan berkelanjutan agar program-program pemberdayaan benar-benar mampu meningkatkan kapasitas dan kemandirian masyarakat desa.
Copyrights © 2025