Eduproxima : Jurnal Ilmiah Pendidikan IPA
Vol 7, No 3 (2025)

PENGEMBANGAN E-MODUL BERBANTUAN HYZINE-FLIPBOOK PADA MATA PELAJARAN IPAS MATERI GAYA DI KELAS IV SD

Haiban, Muhammad Hamzah (Unknown)
Arini, Novanita Windhi (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jul 2025

Abstract

Penelitian difokuskan untuk pengembangan e-modul berbantuan Hyzine-flipbook pada mata pelajaran IPAS materi Gaya untuk siswa kelas IV sekolah dasar. Penelitian menggunakan pendekatan Research and Development (R&D) dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Data diperoleh menggunakan angket dan tes yang melibatkan validasi ahli dan uji coba siswa di SDN 10 Johar Baru Pagi dan SDN Menteng Atas 01 Pagi. Data penelitian menginterpretasikan pengembangan e-modul mencapai kelayakan sangat baik dengan rata-rata persentase validasi 92% dari tiga ahli. Efektivitas pembelajaran terbukti melalui peningkatan hasil belajar siswa yang signifikan, dengan peningkatan 42% di SDN Johar Baru 10 Pagi dan 59% di SDN Menteng Atas 01 Pagi. Uji coba respons siswa menunjukkan umpan balik positif dengan persentase di atas 85%, mengindikasikan tingginya minat dan motivasi terhadap teknologi flipbook dalam pembelajaran. E-modul berhasil mengatasi permasalahan pembelajaran IPAS melalui penyajian konten interaktif, visual menarik, dan kemudahan akses. Media ini berkontribusi positif mendukung pembelajaran mandiri, memfasilitasi berbagai gaya belajar siswa, dan membantu guru menyampaikan materi lebih efektif. Model ADDIE terbukti sistematis dan sesuai untuk menghasilkan media pembelajaran digital berkualitas.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

eduproxima

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Earth & Planetary Sciences Education Physics

Description

Jurnal Eduproxima: Jurnal Ilmiah Pendidikan IPA menyajikan hasil penelitian yang berkenaan dengan bidang kajian fisika, kimia, biologi, dan penerapan IPA atau sains dalam pendidikan. Jurnal diterbitkan 2 kali setahun (Januari dan ...