Journal of Artificial Intelligence and Digital Business
Vol. 4 No. 3 (2025): Agustus - October

Perancangan Sistem Informasi Penjualan Pada Toko Batik Dira Jambi Berbasis Website

Handika, Triyo (Unknown)
Yudertha, Andreo (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Oct 2025

Abstract

Perkembangan teknologi informasi yang pesat mendorong berbagai sektor usaha untuk melakukan transformasi digital, termasuk dalam bidang perdagangan. Toko Batik Dira Jambi sebagai salah satu pelaku usaha lokal yang bergerak pada penjualan batik khas Jambi masih menghadapi permasalahan dalam pencatatan transaksi dan pengelolaan stok yang dilakukan secara manual, sehingga berpotensi menimbulkan ketidakefisienan operasional. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi penjualan berbasis website yang mampu menjawab kebutuhan digitalisasi bisnis sekaligus mendukung kelancaran proses penjualan. Metode pengembangan yang digunakan adalah model waterfall yang meliputi analisis kebutuhan, perancangan dengan Unified Modeling Language (UML), implementasi menggunakan framework CodeIgniter dengan database MySQL, serta pengujian menggunakan metode black box. Sistem yang dikembangkan mencakup fitur pengelolaan data produk, stok, transaksi penjualan, hingga layanan pemesanan online. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini mampu meningkatkan efisiensi proses transaksi, mempercepat pengelolaan data, dan memberikan akses mudah kepada pelanggan dalam melakukan pembelian secara mandiri. Uji kelayakan yang dilakukan melalui kuesioner menghasilkan skor 87,8% yang termasuk kategori “sangat layak,” menunjukkan penerimaan positif dari pengguna. Dengan demikian, sistem informasi ini dapat dijadikan solusi digital yang efektif untuk mendukung peningkatan kualitas layanan, memperluas jangkauan pemasaran, serta memperkuat daya saing Toko Batik Dira Jambi di era digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

RIGGS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Journal of Artificial Intelligence and Digital Business (RIGGS) is published by the Department of Digital Business, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai in helping academics, researchers, and practitioners to disseminate their research results. RIGGS is a blind peer-reviewed journal dedicated to ...