Social Pedagogy: Journal of Social Science Education
Vol. 3 No. 1 (2022): Social Pedagogy: Journal of Social Science Education

PENERAPAN NILAI-NILAI AFEKTIF DALAM PEMBELAJARAN IPS: STUDI KASUS PADA GURU IPS DI SMPN 3 NEGERI AGUNG

Ratminah, Ratminah (Unknown)
Hamer, Wellfarina (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan nilai-nilai afektif dalam pembelajaran IPS di kelas IX C SMPN 3 Negeri Agung. penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah guru IPS Kelas IX dan peserta didik kelas IX C. adapun metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi dengan sumber data utama yaitu guru IPS Kelas IX. Triangulasi teknik dan sumber digunakan untuk menjamin keabsahan data. Kemudian teknik analisis data berpedoman pada teori Miles dan Huberman yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan nilai-nilai afektif dalam pembelajaran IPS di SMPN 3 Negeri Agung telah dilaksanakan dengan semaksimal mungkin. Penerapan nilai-nilai afektif yang dilakukan guru IPS dimulai dari sikap pendidik dalam pembelajaran sangat professional dan selalu memberikan contoh yang baik, menguatkan minat belajar peserta didik dalam pembelajaran IPS dengan mengaitkan materi kedalam kehidupan sehari-hari serta menggunakan metode mengajar yang sesuai. Nilai yang terkait ranah afektif peserta didik mencapai 85% dilihat dari indikator sikap, minat, nilai dan konsep diri.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

social-pedagogy

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Scope Artikel yang akan dipublikasikan merupakan hasil penelitian dan pengembangan yang di lakukan oleh dosen, guru, dan mahasiswa dalam bidang: Studi Sosial/ Pendidikan IPS Kajian Pendidikan Kewarganegaraan Kajian Pendidikan Sejarah Kajian Pendidikan Ekonomi Kajian Pendidikan Geografi Kajian ...