Pendidikan merupakan bidang yang sangat penting, dan manajemen informasi di SMPN 1 Tembilahan Hulu menggunakan Sistem Informasi Data Pokok Pendidikan Dasar Menengah (Dapodikdasmen) telah diterapkan sejak tahun 2012. Namun, hingga saat ini, Dapodikdasmen di SMPN 1 Tembilahan Hulu belum pernah dievaluasi atau diaudit untuk tata kelola TI-nya. Oleh karena itu, belum dapat dipastikan apakah sistem ini sudah berjalan dengan optimal. Untuk itu, diperlukan audit tata kelola TI terhadap layanan Dapodikdasmen di SMPN 1 Tembilahan Hulu menggunakan kerangka kerja COBIT 5, khususnya pada domain MEA (Monitor, Evaluate, and Assess). Hasil audit menunjukkan bahwa tingkat kapabilitas Dapodikdasmen di SMPN 1 Tembilahan Hulu saat ini berada pada level 1 (Performed Process), yang berarti sistem ini sudah berfungsi dan tujuan TI telah tercapai. Namun, Dapodikdasmen di SMPN 1 Tembilahan Hulu sudah mencapai kondisi yang diharapkan (To Be), yaitu pada level 4 (Predictable Process), dengan kesenjangan (gap) pada level 4.
Copyrights © 2025