Jurnal Pendidikan Ekonomi
Vol 1 No 2 (2021): Jurnal Pendidikan Ekonomi

Problematika Pembelajaran Ekonomi di SMAN 1 Watumalang pada Masa Pandemi COVID-19

Subagyo, Heru (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya problematika pendidikan yang terjadi pada masa pandemi Covid-19 . Penelitian ini membahas mengenai problematika pembelajaran, khususnya mata pelajaran ekonomi pada siswa SMA N 1 Watumalang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana problematika pembelajaran ekonomi di SMA N 1 Watumalang, dan bagaimana solusi dari problematika yang dialami. Metode penelitian menggunakan penelitian kualitatif, teknik pengambilan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa problematika yang dialami pada pembelajaran ekonomi di SMA N 1 Watumalang pada masa pandemi Covid-19 diantaranya adalah : siswa tidak seluruhnya dapat hadir pada proses pembelajaran, siswa mengalami kesulitan sinyal untuk mengakses proses pembelajaran daring, cakupan materi yang diajarkan tidak tuntas, diskusi antara guru dan siswa terbatas, dan kuota internet terbatas. Adapun solusi yang dilaksanakan adalah : menurunkan standar kompetensi pembelajaran, sekolah memberikan kebijakan untuk meringankan beban penugasan siswa, evaluasi pembelajaran tidak dilakukan secara ketat, dan pemerintah memberikan bantuan subsidi kuota internet untuk guru dan siswa.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpe

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Focus and Scope Jurnal Pendidikan Ekonomi (JPE) offers original articles on education, economic, management and accounting field. The journal is aimed at publishing and disseminating the results of researches and studies on education, economic, management and accounting conducted by researchers, ...