Latar belakang: Covid-19 merupakan infeksi yang terjadi pada saluran pernapasan yang disebabkan coronavirus. Tingginya kasus Covid-19 membuat pemerintah melakukan berbagai tindakan pencegahan guna menekan angka kematian. Tindakan pencegahan ini dapat berupa pengetahuan masyarakat mengenai Covid-19 dan kepatuhan masyarakat pada penggunaan masker. Tujuan penelitian ini untuk mengindentifikasi hubungan pengetahuan Covid-19 dengan kepatuhan penggunaan masker pada masyarakat Probolinggo.Metode: Jenis penelitian ini menggunakan desain analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah seluruh warga Desa Sumberbendo. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 98 warga yang sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Penelitian ini menggunakan instrument kuesioner untuk pengumpulan data dan menggunakan analisa data uji korelasi spearman.Hasil: Hasil analisis uji korelasi spearman diperoleh nilai p=0,00 (<∝=0,05). Hasil tersebut menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang erat antara pengetahuan dan kepatuhan penggunaan masker pada masyarakat ProbolinggoKesimpulan: Mayoritas masyarakat yang memiliki tingkat pengetahuan baik mematuhi penggunaan masker dalam kehidupan sehari-hari, sedangkan masyarakat yang memiliki tingkat pengetahuan kurang tidak patuh dalam penggunaan masker. Jadi, ada hubungan yang kuat antara pengetahuan dengan kepatuhan penggunaan masker pada Masyarakat Probolinggo.
Copyrights © 2024