Law & Social Justice Journal
Vol. 3 No. II (2025)

Pengawasan Penerbitan Paspor Dalam Rangka Pencegahan TKI Non Prosedural Di Kantor Imigrasi Kelas I Gorontalo

Rahman, Fikri Abd Rahman (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengawasan yang dilakukan oleh Kantor Imigrasi Kelas I Gorontalo dalam upaya mencegah munculnya TKI non-prosedural. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi lapangan, dan studi dokumen serta kepustakaan. Penelitian ini dilakukan di Kantor Imigrasi Kelas I Gorontalo. Informan dalam penelitian ini dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Uji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber. Teknik analisis data dilakukan dengan mereduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan selama penelitian berlangsung. Hasil penelitian lapangan menunjukkan bahwa pengawasan yang dilakukan oleh Kantor Imigrasi Kelas I Gorontalo dalam upaya mencegah munculnya TKI Non-prosedural dalam pelaksanaannya telah berjalan cukup baik, namun masih terdapat kendala seperti banyaknya pemohon paspor yang tidak memberikan informasi kapan akan bekerja di luar negeri, oleh karena itu perlu peningkatan pengawasan dalam setiap proses pelayanan, terutama pada saat proses wawancara oleh Kantor Imigrasi Kelas I Gorontalo agar paspor yang diterbitkan dapat digunakan sesuai fungsinya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

lsjj

Publisher

Subject

Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Law & Social Justice Journal adalah jurnal yang di terbitkan oleh LEMBAGA BANTUAN HUKUM DAN STUDI PUBLIK PERLINDUNGAN PEREMPUAN DAN ANAK (LBHSPPPA) , Jurnal ini memuat kajian-kajian di bidang ilmu hukum baik secara teoritik maupun empirik. Fokus jurnal ini tentang kajian-kajian hukum pidana, hukum ...