Rumah Sakit X saat ini menghadapi tantangan strategis dalam mempertahankan loyalitas pasien di tengah intensitas persaingan industri layanan kesehatan. Penelitian ini bertujuan mengkaji secara mendalam pengaruh keunggulan merek, kekuatan merek, dan keunikan merek terhadap minat kunjungan ulang pada pasien rawat jalan. Metode yang diterapkan dalam penelitian adalah pendekatan kuantitatif dengan desain cross-sectional, menggunakan teknik purposive sampling terhadap 100 pasien rawat jalan umum. Data diperoleh melalui kuesioner tertutup kemudian dianalisis menggunakan regresi linier berganda. Uji regresi mengindikasikan ketiga variabel secara bersama berpengaruh signifikan terhadap minat kunjungan ulang (sig. F = 0,000). Secara parsial, kekuatan merek merupakan determinan paling dominan (β = 0,311; sig. 0,000), diikuti oleh keunikan merek (β = 0,310; sig. 0,001), dan keunggulan merek (β = 0,303; sig. 0,001). Temuan ini menegaskan bahwa seluruh dimensi citra merek berperan penting dalam menciptakan perilaku kunjungan ulang pasien. Oleh sebab itu, Rumah Sakit X penting memfokuskan strategi pemasaran pada penguatan aspek kekuatan merek, disertai inovasi keunggulan dan keunikan layanan, guna mempertahankan sekaligus meningkatkan loyalitas pasien.
Copyrights © 2025