Jurnal Kesehatan Karya Husada
Vol 13 No 1 (2025): Jurnal Kesehatan Karya Husada

HUBUNGAN SELF MANAGEMENT TERHADAP KUALITAS HIDUP PASIEN DIABETES MELLITUS TIPE 2 DI KOTA MAGELANG

Candrawati, Latifah (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Oct 2025

Abstract

Latar Belakang : Diabetes mellitus (DM) merupakan salah satu peyakit tidak menular yang bersifat kronis. Berdasarkan data dari IDF (International Diabetes Federation), pada tahun 2045 jumlah penderita diabetes akan meningkat 783 juta di seluruh dunia. Penyakit diabetes mellitus tipe 2 mempunyai risiko tinggi dalam penurunan angka harapan hidup dan kualitas hidup penderitanya dikarenakan adanya komplikasi yang timbul. Self management merupakan suatu tatalaksana untuk meminimalisir munculnya dampak dari DM tipe 2. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara self management yang dilakukan penderita diabetes mellitus tipe 2 terhadap kualitas hidup pasien diabetes mellitus tipe 2 di Kota Magelang. Metode : Penelitian merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian sebanyak 60 pasien DM tipe 2 di Puskesmas Magelang Selatan, menggunakan teknik probability sampling dengan jenis cluster sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis bivariate dengan uji Spearman Rank’s. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara self managemen terhadap kualitas hidup pasien DM tipe 2. ( p = 0,017, koefisien korelasi = 0,327) Kata kunci : self management, kualitas hidup, diabetes mellitus

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jkkh

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Karya Husada merupakan Jurnal kesehatan yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Akademi Kesehatan Karya Husada pada tahun 2013. Jurnal Kesehatan Karya Husada terbit 2 kali setahun pada bulan Januari dan ...