Manajemen sumber daya manusia merupakan aset krusial untuk keberlangsungan Koperasi Yayasan Purwiko Samoedra. Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh motivasi kerja, kompensasi, dan kepuasan kerja terhadap produktivitas karyawan. Dengan pendekatan kuantitatif dan metode survei, seluruh populasi yang berjumlah 40 karyawan dijadikan sampel melalui teknik sampling jenuh. Data primer dikumpulkan menggunakan kuesioner skala Likert, sementara data sekunder diperoleh dari studi literatur. Analisis data dilakukan dengan SPSS versi 16, mencakup uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik (normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas), analisis regresi linear berganda, dan uji hipotesis (uji-T dan uji-F).Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh instrumen valid dan reliabel. Data terdistribusi normal, dan tidak ditemukan masalah multikolinearitas maupun heteroskedastisitas. Secara parsial, motivasi kerja (t=3,867; sig.=0,000), kompensasi (t=3,089; sig.=0,004), dan kepuasan kerja (t=3,533; sig.=0,001) berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja. Secara simultan, ketiga variabel tersebut juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas (F=58,417; sig.=0,000). Kesimpulan utama adalah motivasi, kompensasi, dan kepuasan kerja merupakan faktor penting yang meningkatkan produktivitas karyawan di Koperasi Yayasan Purwiko Samoedra.
Copyrights © 2025