Jurnal Ekonomi dan Bisnis Widyaswara Indonesia (JEBWI)
Vol. 1 No. 1 (2025): JEBWI-MEI

PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP DISIPLIN KERJA GURU TPA/MDA DI NAGARI PAKAN RABAA UTARA

Aisyah Pratama (Unknown)
Mandra Adrika Putra (Unknown)
Tri Yanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 May 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui Gambaran kompensasi, motivasi kerja dan disiplin kerja guru TPA/MDA di nagari Pakan Rabaa Utara, (2) untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap disiplin kerja guru TPA/MDA, (3) untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja terhadap disiplin kerja guru TPA/MDA, (4) untuk mengetahui pengaruh kompensasi dan motiivasi kerja secara bersamaan terhadap disiplin kerja guru TPA/MDA. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan model analisa korelasional yang terdiri dari dua variabel independen yaitu kopensasi (X1) dan motivasi kerja (X2) sedangkan variabel dependen yaitu disiplin kerja. Lokasi penelitian ini yaitu di Nagari Pakan Rabaa Utara dengan fokus pada guru TPA/MDA. Populasi penelitian yaitu guru TPA/MDA yang ada di Nagari Pakan Rabaa Utara. Teknik pengembilan sampel akan menggunakan total sampling. Sumber data dalam penelitian ini akan diperoleh dari dua jenis, yaitu data primer dan skunder. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif, analisis regresi linear berganda dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukan bahwa kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin kerja, sementara motivasi kerja berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap disiplin kerja serta secara bersama-sama kompensasi dan motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin kerja guru TPA/MDA di nagari Pakan Rabaa Utara.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jebwi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi dan Bisnis Widyaswara Indonesia terbit setiap bulan Februari, Mei, Agustus dan November (4 kali dalam setahun), berisi menyebarluaskan setiap pemikiran dan gagasan hasil penelitian dan pemanfaatan teknologi untuk diterapkan kepada masyarakat dibidang ilmu Ekonomi dan Bisnis, yang ...